BerandaKabar PondokUnit STI Gulirkan Program Durus Idhafiyyah Untuk Santri

Unit STI Gulirkan Program Durus Idhafiyyah Untuk Santri

- Advertisement -spot_img

Darusy Syahadah-Unit Syu’bah Ta’shil Ilmi Darusy Syahadah Gulirkan Program Durus Idhafiyyah di Tahun Pelajaran 2022/2023 M.

Selain program pendidikan reguler yang dijalankan setiap harinya, unit Syu’bah Ta’shil Ilmi Darusy Syahadah juga memiliki program Durus Idhafiyyah atau pelajaran tambahan.

Kepala jurusan STI, Ustadz Sudarisman Ahmad, Lc.,MA menyampaikan tujuan dari program tersebut adalah untuk memberikan pengayaan tambahan bagi santri kelas 3 dan 4 yang memiliki kelebihan kemampuan di bidang akademik.

Setelah proses seleksi dilakukan, santri yang dinyatakan terpilih dalam program durus idhafiyyah berjumlah 16 santri dari kelas 3 dan 16 santri dari kelas 4.

Kitab yang diajarkan adalah Kitab Alfiyah Zubad dalam fikih Syafi’i karangan Imam Ibnu Ruslan sebagai bahan ajar untuk santri kelas 3. Pengampunya adalah Ustadz M. Setyo Nugroho, Lc., MA.

Unit STI Gulirkan Program Durus Idhafiyyah Untuk Santri
Foto Dok. Pelajaran tambahan santri STI

Sedangkan santri kelas 4 belajar Kitab Alfiyah Ibnu Malik dalam ilmu nahwu dan sharaf. Pengampunya adalah Ustadz M. Aidil Akbar, Lc.

Dalam program tersebut, untuk santri yang mampu maka ditargetkan bisa menghafal manzumahnya sebanyak kurang lebih 1000 bait.

Selain menghafal, tentu santri ditekankan untuk bisa memahami dengan baik bait yang telah dihafal.

Durus idhafiyyah menjadi salah satu program unggulan yang ada di Pesantren Darusy Syahadah unit STI untuk memaksimalkan potensi santri.

Semoga Allah memberi kemudahan bagi seluruh santri yang sedang berjuang menuntut ilmu.

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
Stay Connected
16,985FansSuka
2,458PengikutMengikuti
61,453PelangganBerlangganan
Must Read
- Advertisement -spot_img
Related News
- Advertisement -spot_img

Silakan tulis komentar Anda demi perbaikan artikel-artikel kami